Cara Memilih Induk Kambing Yang Berkualitas - Budidaya Petani. Pemilihan bibit kambing harus disesuaikan dengan tujuan dari usaha beternak kambing itu sendiri, apakah untuk pedaging, atau perah. misalnya untuk produksi daging maka pemilihan bibitnya adalah kambing kacang, sedangkan untuk perah dapat dengan kambing etawa. Ciri bibit kambing yang baik adalah berbadan sehat, tidak cacat, daya adaptasi tinggi terhadap lingkungan, bulu bersih dan mengkilat.


Ciri untuk calon induk:

  • Tubuh kompak, dada dalam dan lebar, garis punggung dan pinggang lurus, tubuh besar, tapi tidak terlalu gemuk.
  • Jinak dan sorot matanya ramah.
  • Kaki lurus dan tumit tinggi.
  • Gigi lengkap, mampu merumput dengan baik (efisien), rahang atas dan bawah rata.
  • Dari keturunan kembar atau dilahirkan tunggal tapi dari induk yang muda.
  • Ambing simetris, tidak menggantung dan berputing 2 buah.
Ciri untuk calon pejantan :

  • Tubuh besar dan panjang dengan bagian belakang lebih besar dan lebih tinggi, dada lebar, tidak terlalu gemuk, gagah, aktif dan memiliki libido (nafsu kawin) tinggi.
  • Kaki lurus dan kuat.
  • Dari keturunan kembar.
  • Umur antara 1,5 sampai 3 tahun.
 Artikel Lainnya:
 Tips Cara Beternak Kambing

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top